Mengapa ku suka senja?  

Posted by Unknown in , ,

mengapa ku suka senja?
melamban indah di ufuk cakrawala
sekedar hilangkan gundah
melewati jejak petala
di atas rumpun, melambai mesra

ronamu menyelusup relung
luputkan penat terkukung
di hatiku yang kian mendung
menyapa rindu yang merundung

damaimu taburkan pesona kembali
mewarnai hitamku dengan pelangi
tanpa ku sadar enyahkan diri
telusuri pantai bertepi


kata orang wajahmu sungguh indah
membenam diri di ujung samudra
sembari menatap langit merah
beburung menari mesra
di atas emas air merekah


mengapa ku suka senja?
ya, tanya itu seakan berlabuh
menerawang sukma qalbu

aku masih risau untuk berujar
damaimu selalu berpijar
memompa hatiku kian gusar

sungguh Maha Indah Penciptamu
telah menabur qalbu
dengan damai kasihmu



Muhammad Nur
Pengembara Jati Diri
01/04/10

This entry was posted on Kamis, 01 April 2010 at 20.13 and is filed under , , . You can follow any responses to this entry through the comments feed .

0 komentar

Posting Komentar